6 Pengedar Dan Kurir Narkoba di Bandarlampung Ditangkap Dalam Kurun Waktu Sepekan

Ucapan Selamat Kepada Bupati dan Wabup Lambar

Ucapan Selamat Kepada Bupati dan Wabup Lambar

6 Pengedar Dan Kurir Narkoba di Bandarlampung Ditangkap Dalam Kurun Waktu Sepekan

wartapalapa
Rabu, 29 Januari 2025

   


Warta-palapa.com, Bandarlampung

Sat Narkoba Polresta Bandarlampung berhasil meringkus 6 orang pengedar dan kurir Narkoba dalam waktu sepekan. Beragam jenis Narkoba disita dari para pelaku, mulai 10,92 Gram Sabu dan 1,28 Gram Ganja.


“Selama kurun waktu dari 24 Januari sampai 29 Januari, kami berhasil menangkap 6 pelaku dan menyita sejumlah barang bukti Narkoba,” Ujar Kapolresta Bandarlampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay, Rabu (29/01/2025).


Kombes Pol Alfret mengungkapkan bahwa metode peredaran narkoba dilakukan dengan menjual melalui media sosial hingga mapping atau meletakkan Narkoba ditempat tertentu.


“Untuk wilayah peredaran, di wilayah Telukbetung Selatan dan Tanjungkarang Barat, Kota Bandarlampung,” Kata Kombes Pol Alfret.


Sementara itu, Kasat Narkoba Polresta Bandarlampung, Kompol I Made Indra Wijaya mengungkapkan bahwa pihaknya kini terus mendalami guna mengungkap pemasok barang haram tersebut kepada para pelaku yang berhasil ditangkap.


“Yang kita tangkap ini semuanya pengedar dan kurir, kita masih lakukan pengejaran terhadap bandar atau pemasok barang haram tersebut,” Kata Kompol I Made Indra Wijaya.


Paket narkoba yang dijual oleh para pelaku bervariasi, mulai dari 100 Ribu hingga 1 Juta Rupiah.


Kapolresta Bandarlampung, Kombes Pol Alfret mengungkapkan bahwa pihaknya berkomitmen dalam memberantas peredaran gelap Narkotika di wilayah Kota Bandarlampung.


“Kami selaku penanggung jawab bagi keamanan dan ketertiban masyarakat, siap dan berkomitmen utuk memberantas peredaran Narkoba di wilayah Kota Bandarlampung,” tandas Kombes Pol Alfret.


Lulusan Akademi Kepolisian tahun 2003 ini juga mengimbau kepada Masyarakat khususnya Orang tua untuk peduli terhadap Anak anaknya agar terhindar dari pengaruh Narkoba.(*)