Warta-palapa.com, Bandarlampung
Dalam menghadapi Silaturahmi wilayah Provinsi Lampung Tahun 2024, Dewan Pengurus Wilayah Juru Sembelih Halal (DPW Juleha) Provinsi Lampung menggelar rapat persiapan dan pemantapan di Zbeef Indonesia, Jl.Pisang Tanduk No.51 Gedong Air, Kecamatan Tanjungkarang Barat Kota Bandarlampung, Jum'at (27/12/2024).
Nampak hadir pada kegiatan tersebut Ketua DPW Lampung Saluddin, SH., M.Si., Ketua Pelaksana TB.H Mohammad Nur, Dewan Pembina Tampan Sujarwadi, Ustadz Drs.H. Komari Bakery dan pengurus lainnya.
Ketua Juleha Provinsi Lampung (Saluddin) menyampaikan Kegiatan ini pada dasarnya dalam rangka meningkatkan dan menjalin kekeluargaan antara para Pengurus, anggota Juleha Indonesia Wilayah Lampung dan penguatan jejaring komunikasi dan koordinasi antara DPD Juleha Kabupaten/Kota se-provinsi Lampung terkait dengan upaya mendukung, mensosialisasikan serta menjamin kehalalan produk Daging dan sembelihan halal dan akan dilaksanakan pada Hari Minggu, Tanggal 29 Desember 2024 bertempat di Zbeef Indonesia, Jl.Pisang Tanduk No.51 Gedong Air, Kecamatan Tanjungkarang Barat Kota Bandarlampung.
"Kegiatan ini sebagai sarana silaturahmi dan evaluasi kegiatan-kegiatan selama setahun ini dan berdo'a untuk program-program yang akan datang" Ujar Saluddin.
Saluddin juga menerangkan saat ini telah terbentuk di 10 Kabupaten/Kota dan di acara besok akan bekerja sama ( Mou ) dengan Persatuan Dokter Hewan Indonesia Cabang Lampung, Persatuan Sarjana Peternakan Provinsi Lampung dan Jama'ah Tani Provinsi Lampung, selama ini juga kita telah Mou dengan Fakultas Pertanian Unila dalam rangka peningkatan SDM Juru Sembelih Halal di Provinsi Lampung.
Di tempat yang sama Hi. Tampan Sujarwadi selaku Dewan Pembina mengatakan "Pada Prinsipnya tujuan Juleha ini adalah Syiar tentang Program aman mutu dan sehat ini menyebar ke seluruh negeri umumnya, khususnta untuk di Provinsi Lampung,"
Untuk itu kita Guyub di setiap program kerja yang dijalankan, sehingga kedepannya Juleha lebih tajam seperti Pisau yang dipakai untuk sembelih dan terarah menyebar syiar nya ke Masyarakat., jadi bukan hanya bisa motong hewan saja tapi sesuai dengan kaidah-kaidah halalnya" Pungkas Tampan. (Marli)