Pastikan Aman Kondusif, Sinergitas TNI-Polri Amankan Kampanye Paslon Bupati di Lampung Tengah

Pastikan Aman Kondusif, Sinergitas TNI-Polri Amankan Kampanye Paslon Bupati di Lampung Tengah

wartapalapa
Rabu, 09 Oktober 2024

  


Warta-palapa.com, Lampung Tengah 

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kampanye calon Bupati Wakil di Lampung Tengah, sinergitas antara TNI dan Polri ditingkatkan secara signifikan. Rabu (9/10/2024)


Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua proses kampanye berlangsung aman, tertib, dan kondusif.


Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M melalui Kasi Humas Kompol Sayidina Ali, menyatakan bahwa pengamanan dilakukan secara maksimal dengan menyiagakan personel di titik lokasi kampanye.


“Kami bersinergi dengan TNI untuk mengamankan kegiatan kampanye dalam bentuk tatap muka yang digelar oleh Paslon Bupati nomor urut 2 yakni Ardito Koheri diwilayah Kecamatan Trimurko Kab. Lampung Tengah," ujarnya.

 


"Sinergitas ini adalah wujud nyata bahwa TNI dan Polri siap menjaga stabilitas keamanan, sehingga masyarakat dapat menjalani proses demokrasi dengan aman dan nyaman, tanpa ada intimidasi,” imbuhnya.


Masyarakat juga diimbau untuk tetap menjaga situasi aman dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persaudaraan.


"Kami berharap semua pihak untuk saling menghormati dan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, sehingga Pilkada tahun ini dapat berlangsung dengan baik dan menciptakan iklim demokrasi yang sejuk diwilayah hukum Polres Lampung Tengah," demikian pungkasnya. (Mrl/Rls)