GRIB Bandarlampung Gelar Aksi Sosial Dengan Bagikan Beras Kepada Warga

GRIB Bandarlampung Gelar Aksi Sosial Dengan Bagikan Beras Kepada Warga

wartapalapa
Senin, 23 September 2024

 

Warta-palapa.com, Bandarlampung 
Ormas Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kota Bandarlampung menggelar aksi sosial dengan membagikan Beras kepada ratusan Masyarakat Bandarlampung di Sekretariat DPC GRIB JAYA Kota Bandarlampung dan di daerah Pecoh Raya Kecamatan Bumi Waras Kota Bandarlampung , Jum'at dan Sabtu (21-22/09/2024).


Nicolous Ketua GRIB Kota Bandarlampung di dampingi Kabid OkK (Sulton) dan Komandan Satgas (Chandra) saat dikonfirmasi team Warta-palapa.com mengatakan "Aksi sosial ini merupakan salah satu program kerja dari GRIB Kota Bandarlampung."


"Ini merupakan wujud kepedulian Ormas GRIB Kota Bandarlampung terhadap Masyarakat yang membutuhkan," Ujar Nico sapaan akrab Ketua GRIB Kota Bandarlampung. 
 

Nico juga menjelaskan bahwa GRIB Kota Bandarlampung juga mempunyai program ekonomi kerakyatan dalam bidang UMKM yang bertujuan untuk mensejahterakan Para pelaku UMKM yang ada di Kota Bandarlampung.


"Semoga kehadiran Ormas GRIB di Kota Bandarlampung dapat bermanfaat bagi Masyarakat, di semua bidang, " pungkas Nico. (Marli)